JAMBI.MPN-Kab.Bungo – Kontingen Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Jambi tampil luar biasa di Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Cup Bungo 2025, yang berlangsung dari 29 Juni hingga 1 Juli. Mengirimkan 26 atlet terbaiknya, IPSI Kota Jambi sukses menyabet gelar juara umum, sekaligus menunjukkan dominasi mereka di gelanggang silat.
Dari laga-laga yang berlangsung sengit, kontingen ini berhasil membawa pulang total 21 medali, terdiri dari 9 emas, 10 perak, dan 2 perunggu. Sebuah capaian gemilang yang mencerminkan kerja keras, strategi matang, serta semangat juang tinggi dari para pesilat muda Jambi.
Ketua IPSI Kota Jambi, Alion Meisen, mengaku bangga dan mengapresiasi seluruh tim yang telah bekerja maksimal dari atlet, pelatih, hingga official.
“Kami pengurus selalu berkomitmen penuh mendukung para atlet. Harapannya, mereka tak hanya berjaya di tingkat lokal, tapi juga mampu menembus panggung nasional hingga internasional, membawa nama Jambi harum di kancah yang lebih luas,” ujar Alion dengan penuh semangat.
Kejuaraan ini pun menjadi ajang pemanasan ideal menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026 yang akan digelar di Tanjab Barat. Capaian ini tentu menjadi modal berharga dan motivasi besar bagi para atlet untuk terus menempa diri dan meningkatkan prestasi.
Tak hanya menorehkan kemenangan, IPSI Kota Jambi juga sekaligus mengukuhkan posisinya sebagai lumbung atlet berbakat yang siap bersaing di level lebih tinggi. Semangat juang, disiplin, dan kekompakan menjadi kunci keberhasilan kontingen ini.
Dengan kemenangan gemilang ini, IPSI Kota Jambi kembali menegaskan komitmennya dalam membina generasi muda berprestasi. Diharapkan, capaian ini bisa menjadi inspirasi bagi pesilat-pesilat muda lainnya untuk terus berlatih, berjuang, dan berprestasi demi mengharumkan nama daerah.
Selamat untuk IPSI Kota Jambi! Teruslah berprestasi, dan jadilah kebanggaan Tanah Pilih Pusako Betuah!
(Shee)




